Jelajahi Lebih Dalam Keindahan Danau Toba di 4 Destinasi Berikut Ini!

Danau Toba, Sumatera Utara

What you'll do

Danau Toba merupakan sebuah Danau vulkanik dengan ukuran panjang 100 km dan lebar 30 km yang terletak di Provinsi Sumatera Utara, Indonesia. Danau ini merupakan Danau terbesar di Indonesia dan Asia Tenggara. Di tengah Danau ini terdapat sebuah pulau vulkanik bernama Pulau Samosir. Danau Toba menyimpan keindahan alam dan budaya yang sangat luar biasa sehingga dapat menarik perhatian wisatawan lokal bahkan mancanegara. Yuk simak destinasi apa saja yang bisa kita nikmati di Danau Toba!

Your itinerary

1. Wisata Batu Gantung

Untuk menikmati destinasi wisata ini, kita akan melakukan tour dengan kapal atau speedboat menuju Wisata Batu Gantung. Sambil menyusuri danau, kita dapat berfoto ria dengan latar Danau Toba dan perbukitan hijau yang sangat spektakuler. Tiba di Batu Gantung, di sini kita bisa melihat secara langsung dan lebih dekat suatu batu yang menyerupai sosok manusia yang sedang terjun terletak di lekukan tebing bagian atas. Batu Gantung sendiri berasal dari sebuah sejarah atau legenda tentang seorang gadis bernama Seruni yang menolak untuk dijodohkan oleh orang tuanya dan memutuskan untuk terjun dari atas tebing. Namun, ketika ia melompat, rambutnya tersangkut ranting pohon yang berada di dinding jurang sehingga membuatnya bergelantungan di atas tebing dan menjadi batu gantung.

2. The Kaldera Toba Nomadic Escape

Selanjutnya, kita mengunjungi The Kaldera yang hanya berjarak sekitar 30 menit dari Kota Parapat. Tempat ini berada di Kecamatan Ajibata, Kabupaten Toba, yang menjadi salah satu tempat yang lagi viral di kawasan Danau Toba sejak Presiden Joko Widodo mengunjungi tempat tersebut. Adapun fasilitas yang ditawarkan di tempat ini diantaranya yaitu spot foto yang estetik dan instagramable, Coffee Shop, kedai UMKM dan juga akomodasi yang unik seperti Glamping Tent, Bubble Tent dan Kabin. Tempat ini juga menjadi salah satu tempat terbaik untuk menikmati sunset.

3. Rumah Pesanggrahan Bung Karno

Destinasi selanjutnya adalah Rumah Pesanggrahan Bung Karno yang ditempuh dengan berkendara melewati jalanan sambil menikmati pemandangan Danau Toba. Sepanjang jalan akan memberikan sensasi yang menakjubkan akan pemandangannya yang mempesona. Setibanya di lokasi kita akan melihat bangunan bersejarah yang dulunya menjadi tempat tinggal Bung Karno. Rumah ini dulunya dibangun oleh Belanda pada tahun 1820 yang didirikan di pinggir Danau Toba dan menggunakan arsitektur bergaya Eropa, sehingga banyak wisatawan yang tertarik untuk menikmati keunikan bangunan yang bersejarah ini.

4. Monkey Forest Sibaganding

Selanjutnya kita akan menuju Monkey Forest Sibaganding. Ada beberapa macam aktivitas yang bisa kita lakukan di tempat ini, seperti melihat berbagai jenis monyet (kera ekor panjang, beruk dan siamang) serta memberi makan kepada satwa tersebut. Ketika tiba di lokasi, kita langsung dimanjakan dengan suasana hutan lindung yang masih asri dengan udaranya yang begitu segar. Di tempat ini ada seorang pawang yang bertugas memanggil sekumpulan monyet dengan cara meniup sebuah terompet dari tanduk kerbau. Setiap pengunjung nantinya mendapat pengalaman dan edukasi terhadap pelestarian satwa tersebut.

Sign In